Gadai BPKB Mobil Jakarta

Jenis pinjaman pada dasarnya digolongkan menjadi dua, yaitu kredit multiguna (dengan agunan) dan Kredit Tanpa Agunan (KTA). Kredit multiguna yang paling mudah adalah gadai BPKB kendaraan. Banyak sekali tempat gadai BPKB mobil Jakarta yang akan membantumu mengatasi masalah keuangan.

Pinjaman multiguna berupa gadai BPKB mobil merupakan solusi keuangan yang lebih baik daripada KTA karena suku bunganya yang lebih rendah. Selain itu, persyaratan kredit ini cenderung mudah dan prosesnya juga cepat sehingga masyarakat dapat segera memperoleh dana yang dibutuhkan.

Kali ini Navistha akan membahas tentang tempat menggadaikan BPKB mobil. Fokusnya adalah tempat gadai BPKB Mobil Jakarta, baik yang ada di Jakarta Timur, Barat, Pusat, Selatan maupun Utara.gadai bpkb mobil di jakarta

Gadai BPKB Mobil Jakarta

Dengan melihat beberapa keuntungan di atas, tidak ada salahnya bagi kamu untuk mengajukan gadai BPKB mobil Jakarta ketika membutuhkan uang dalam jumlah besar dan waktu singkat. Beberapa tempat gadai di Jakarta ini ada yang berupa leasing, bank, dan pegadaian.

1. Bank BRI

Bank BRI adalah salah satu bank yang memberikan kredit dengan jaminan BPKB mobil Jakarta Pusat dan sekitarnya. Cabang bank ini tersebar di seluruh Indonesia secara umum dan Jakarta secara khusus sehingga mudah ditemukan. Produk keuangan dengan agunan BPKB ini disebut KKB refinancing.

Sudah banyak masyarakat yang memanfaatkan produk keuangan tersebut dan banyak dari mereka yang mengajukan KKB refinancing ulang untuk menambah modal usaha, biaya pendidikan, atau renovasi rumah.

Suku bunga kredit ini tergolong ringan, yaitu 4,99% per tahun untuk tenor 1 tahun dan 6,65% untuk tenor 4 tahun. Sedangkan nilai pinjamannya juga bernilai besar sehingga kamu dapat memperoleh dana besar untuk memenuhi kebutuhan keuangan kamu.

Beberapa syarat dan ketentuannya adalah:

  • Warga negara Indonesia yang telah berumur 21 tahun atau lebih.
  • Usia mobil maksimal 9 tahun saat kredit berakhir.
  • Melalui BI checking dan survey.
  • Mengisi formulir pengajuan kredit dan melampirkan dokumen yang diminta.

2. Gadai BPKB Mobil di FIF Jakarta

Salah satu perusahaan leasing yang sangat dikenal oleh masyarakat adalah FIF. Perusahaan ini tidak hanya membantu kamu dalam pembiayaan kendaraan bermotor baru namun juga bersedia memberi pinjaman dengan BPKB sebagai jaminannya.

Kantor perusahaan leasing tersebut cukup mudah ditemukan, salah satunya adalah FIF Jakarta Selatan. Produk pembiayaan multiguna di FIF ini disebut DANASTRA. Jangka waktu pinjaman ini berkisar antara 6 bulan hingga 24 bulan dengan bunga cukup ringan.

Syarat pinjaman ini cukup mudah untuk dipenuhi, misalnya fotokopi Kartu Keluarga dan SIM atau KTP. Proses kredit ini tidak memakan waktu lama, dana pinjaman akan cair pada hari yang sama jika hasil survey dan BI checking sesuai dengan kriteria yang ditetapkan FIF.

3. Gadai BPKB Mobil di Pegadaian Jakarta

Pegadaian adalah salah satu tempat terbaik untuk menggadaikan BPKB mobil. Sama seperti perusahaan penyedia pinjaman lainnya, Pegadaian dapat dengan mudah ditemukan di Jakarta. Salah satunya adalah Pegadaian BPKB Jakarta Timur.

Perusahaan ini memiliki beberapa pinjaman multiguna, contohnya Kreasi. Gadai BPKB ini ditujukan bagi para pengusaha kecil yang membutuhkan pinjaman untuk modal. Sehingga, tak heran jika syaratnya tidak hanya fotokopi KTP dan KK, namun juga SIUP atau Surat Keterangan Usaha.

Jika kamu ingin melakukan gadai BPKB mobil Jakarta di Pegadaian, namun tidak memiliki usaha, kamu dapat mengajukan KCA (Kredit Cepat dan Aman). Sebelum mengajukan Kreasi atau KCA, kamu perlu mengetahui beberapa ketentuannya:

  • Kreasi
  1. Nilai plafon mulai dari 1 – 400 juta rupiah.
  2. Tenor pinjaman 36 bulan.
  3. Bunga 1% per bulan.
  • KCA
  1. Nilai plafon 50 ribu – 500 juta.
  2. Tenor pinjaman 4 bulan.
  3. Bunga 0,75% per 15 hari.

4. Adira Finance

Salah satu tempat gadai BPKB Jakarta Barat adalah Adira Finance. Perusahaan leasing ini merupakan salah satu yang terbesar di Indonesia. Kredit multiguna dengan jaminan BPKB ini disebut Maxi Tunai dan menawarkan berbagai keunggulan, misalnya proses cepat dan syarat mudah.

Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi ketika kamu ingin mengajukan gadai BPKB di Adira Finance:

  • Usia maksimal mobil penumpang adalah 10 tahun dan untuk mobil komersil adalah 9 tahun.
  • Pajak mobil hidup.
  • Kondisi mobil baik.
  • Mobil milik sendiri.
  • Menyerahkan fotokopi rekening listrik, Kartu Keluarga, dan KTP
  • Menyerahkan slip gaji untuk kamu yang berstatus karyawan tetap.
  • Menyerahkan dokumen bukti usaha dan mutasi rekening tabungan 3 bulan terakhir untuk kamu yang berstatus wirausaha.
  • Menunjukkan BPKB dan STNK
  • Nilai plafon minimal adalah 20 juta rupiah dan maksimal tergantung pada harga pasar.
  • Jangka waktu kredit minimal adalah 11 bulan dan maksimal 47 bulan.

Kamu tidak perlu datang ke kantor Adira Finance pada proses awal pengajuan kredit multiguna ini, kirimkan saja foto KTP dan STNK ke nomor WA agen Adira untuk mengajukannya. Para agen biasanya mencantumkan nomor WA mereka di blog atau media sosial mereka.

Setelah menerima foto tersebut, agen akan membantu kamu melakukan langkah selanjutnya dalam pengajuan kredit ini. Jika permintaan kredit ini disetujui, BPKB mobil kamu akan disimpan Adira Finance sebagai jaminan. Perusahaan leasing ini menjamin keamanan BPKB jadi kamu tidak perlu khawatir.

5. Prioritasdana.co.id

Keempat tempat gadai di atas selalu melakukan survey dan BI checking sebelum memberikan approval. Sehingga, beberapa orang akan kesulitan mendapatkan dana pinjaman dengan agunan BPKB mobil karena riwayat kredit mereka kurang baik.

Jika kamu juga mengalaminya, maka pilihlah tempat gadai yang tanpa survey dan tanpa BI checking, contohnya prioritasdana.co.id. Menggadaikan BPKB di tempat gadai swasta ini sama amannya seperti gadai BPKB di perusahaan leasing, bank, maupun Pegadaian pemerintah.

Dokumen ini dijaga dengan baik oleh prioritasdana.co.id. Selain itu, kontrak pinjaman dibuat secara notaris sehingga kamu tidak perlu mengkhawatirkan apapun mengenainya. Bunga kredit di tempat gadai ini juga ringan dan tenornya hingga 48 bulan.

6. Gadaimobil.co.id

Selain prioritasdana.co.id, ada banyak perusahaan pemberi pinjaman lain yang mau menerima gadai mobil tanpa BI checking, contohnya gadaimobil.co.id. Di perusahaan ini, kamu dapat menggadaikan BPKB tanpa dilakukan survey dan tidak pula melalui BI checking terlebih dahulu.

Dengan demikian, kamu akan memiliki kesempatan besar untuk memperoleh dana pinjaman besar dengan mudah. Keunggulan lain dari gadaimobil.co.id adalah nilai plafonnya besar, bunganya terjangkau, keamanan terjamin, dan prosesnya cepat.